Sabtu, 01 Maret 2014

2NE1 PUNCAKI CHART MUSIK DI BERBAGAI NEGARA DENGAN ‘CRUSH’


Berada di puncak tangga lagu, album kedua 2NE1 mengalami ledakan popularitas baik di dalam maupun luar Korea.
Menurut berbagai chart pada tanggal 28 Februari, ‘Come Back Home’ telah menjadi nomor satu di  Melon , Olleh Music , Bugs , Mnet , Soribada , Daum Music , dan Genie . Pada Monkey3 dan Naver Music, ‘Gotta Be You’ juga menjadi nomor satu. Album 2NE1 juga menjadi nomor satu di tangga lagu iTunes Brunei, Finlandia, Indonesia, Malaysia, Thailand, Vietnam, dan Hong Kong.
59835003
Setelah empat tahun sejak mereka merilis album, CEO YG Entertainment, Yang Hyun Suk memberikan keyakinan bahwa ini akan menjadi album terbaik, dari track awal hingga akhir. Membuktikan pernyataan ini, sembilan dari sepuluh lagu dari album berada di Top 10 tangga lagu berbeda ( Mnet 6 lagu, Melon 4 lagu, Naver Music 9 lagu, Daum Music 8 lagu, Cyworld 3 lagu, Bugs 9 lagu, Soribada 9 lagu, Monkey3 2 lagu, Olleh Music 6 lagu, Genie 7 lagu) .
Album 2NE1 ini telah dipuji sebagai sebuah penemuan CL, yang berpartisipasi dalam pembuatan ‘CRUSH’, ‘If I were you’, dan ‘Baby I Miss You’. Dia juga menulis lirik untuk lagunya sendiri, ‘MTBD’ dan ‘Scream’. Hal ini membuktikan kemampuan CL tidak hanya sebagai seorang penyanyi tapi juga sebagai penulis lagu.
Sementara itu, 2NE1 akan mengadakan konser ‘All or Nothing’ di Stadion Seoul Olympic Handball SK pada tanggal 1 dan 2. Album ini akan dirilis secara offline pada 7 Maret.
source : mwave

Tidak ada komentar:

Posting Komentar