Jumat, 15 November 2013

T.O.P Big Bang Muncul Tiba-tiba di Kampus Wanita Korea

Big-Bang-TOP_1382058584_af_org
Hal terbaik apa yang mungkin akan terjadi ketika kamu sedang berada di dalam kelas? Mungkin T.O.P Big Bang yang muncul secara tiba-tiba di ruang kelasmu dengan bunga mawar di tangan adalah salah satu jawabannya.

Ya, itulah yang terjadi kepada mahasiswi di Seoul Women’s University, ketika T.O.P tiba-tiba muncul di kelas mereka. Ia menyapa para mahasiswi dan memberikan bunga mawar. Foto-foto dari kejadian langka tersebut banyak diketahui pada 12 November melalui komunitas online, dan tersebar dengan cepat di seluruh penjuru pengguna internet.
top
Ternyata, belakangan diketahui jika T.O.P saat itu sedang syuting untuk acara KBS “Entertainment Weekly” segmen Guerilla Date seperti yang produser acara tersbeut katakan melalui akun Twitter-nya. Sang produser berterima kasih kepada T.O.P karena sudah melakukan hal yang mengagumkan di Guerilla Date.
top2
Sementara itu, saat ini T.O.P sendiri sedang mempromosikan film barunya, The Commitment dan juga akan merilis single solo pada tanggal 15 November, 2 hari mendatang.
Source: mwave

Tidak ada komentar:

Posting Komentar