Minggu, 01 Desember 2013

GAYA TERBARU YOON EUN HYE MENUNJUKKAN PERUBAHAN NA MIRAE DI “MARRY HIM IF YOU DARE”


mirae-choice-style
Lupakan rambut keriting dan baju longgar Na Mirae karena karakter aktris Yoon Eun Hye menunjukkan gaya baru yang cantik.
Dengan hanya dua episode tersisa, “Marry Him If You Dare” memperlihatkan foto-foto baru dari karakter Yoon Eun Hye yang menunjukkan penampilan barunya. Lupakan pemikiran membingungkan dari siapa yang akan dinikahi Mirae karena satu hal yang perlu dilihat adalah sang penulis muda yang dulunya sama sekali tidak peduli denganfashion, sudah berubah menjadi seorang wanita yang cantik dan elegan.
Yoon Eun Hye yang berperan sebagai penulis berita Na Mi Rae, menghilangkan keraguan dari kecantikan karakter yang dimainkannya. Di foto tersebut tampak ia memakai dress berwarna biru dengan gaya rambutnya yang pendek dan bergelombang. Terlihat dirinya tengah menghadiri sebuah acara dengan Park Se Ju (Jung Yong Hwa), Mirae tidak terlihat buruk dengan penampilan barunya.
Banyak yang penasaran dengan pilihan Mirae, dan perubahan cantiknya dari sosok yang canggung adalah satu hal yang tidak boleh dilewatkan. Saksikan dua episode terakhir “Marry Him If You Dare” hari Senin dan Selasa besok pada pukul 10 malam KST.

Source: soompi

Tidak ada komentar:

Posting Komentar