Dalam potongan gambar terbaru film ‘Today’s
Love’, Hyun Woo (Moon Chae Won) memberi tahu Jun Su (Lee Seung Gi) bahwa
ia bukanlah pria baginya, membuat Jun Su menjawab,”Aku akan membuat
hatimu berdebar,’ dan langsung menciumnya.
Lee Seung Gi mengatakan,”Karena kami syuting adegan ciuman di hari
keempat syuting, itu sangat canggung jadi kami melihat ke adegan ciuman
yang kami lakukan di produksi kami sebelumnya. Tetapi begitu kami
syuting, suasana canggung tadi sesungguhnya membantu kami. Karena dalam
adegan itu karakterku berciuman untuk pertama kalinya dalam 18 tahun,
kami bisa memiliki adegan ciuman dimana kecanggunggan dan ketegangan
yang dirasakan Jun Su dan Hyun Woo secara alami terlihat.”
Film ‘Today’s Love’ akan tayang perdana pada 15 Januari mendatang.
shared from allkpop
Tidak ada komentar:
Posting Komentar