Pada tanggal 21 Desember, Yoo Seung Ho memulai fanmeeting pertamanya sejak menyelesaikan wajib militer di White Hall di Seocho-gu.
Berdiri di depan para penggemar untuk pertama kalinya setelah dua
tahun, Yoo Seung Ho berbagi pemikiran tentang perasaannya dapat
menyelesaikan wajib militer dan menjawab banyak pertanyaan selama bagian
yang disebut ‘Reply Yoo Seung Ho.’
Menjawab pertanyaan tentang saat paling bahagia di militer, Yoo Seung Ho mengatakan, “Waktu santai sebelum tidur setelah panggilan pergantian” dan pertanyaan tentang makanan apa yang ia makan sehingga membuatnya terlihat begitu tampan, Yoo Seung Ho hanya menjawab, “nasi ibuku , ” yang membuat penggemar tertawa.
Ketika ditanya tentang selebriti wanita yang ingin ia lihat selama wajib militer, Yoo Seung Ho mengatakan, “Aku ingin melihat semua orang,” dan tentang rencananya untuk berkencan dan pernikahan, ia berkata, “Aku akan memberitahu kalian jika aku mulai berkencan, ” dan menambahkan,” aku suka seseorang yang seusia denganku. Aku bisa berkencan dengan seseorang yang berbeda usia hingga empat tahun. “
Tentang rencananya untuk menikah, ia berkata,” aku ingin menikah dengan seseorang yang bukan selebriti. “
Tentang tipe idealnya, Yoo Seung Ho mengatakan, “Aku suka wanita
yang terlihat polos. Tipe idealku telah berubah sejak aku kembali dari
militer. Aku suka wanita yang memiliki rambut panjang bergelombang. “
Dimulai dengan fanmeeting di Korea, berikutnya Yoo Seung Ho
akan bertemu dengan penggemar di Osaka pada tanggal 24, Tokyo pada
tanggal 25 dan Shanghai pada tanggal 27 Desember.
Yoo Seung Ho juga akan kembali ke dunia akting dengan membintangi film mendatang “Joseon Magician”.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar